Senin, 13 November 2017

COBAN RONDO

Wisata Alam Malang, Wisata Malang Coban Rondo, Wisata Malang Coban, Wisata Coban malang, Wisatan Keluarga Di Malang, Wisata Untuk Keluarga, Wisata Malang Populer, Wisata Malang Murah, Wisata Malang Terpopuler, Tempat Wisata Coban Malang


Wisata Coban Malang, Wisata Alam Malang, Wisata Keluarga Di Malang



Coban Rondo

Malang memiliki beberapa koleksi air terjun atau yang sering disebutkan dengan kata coban. Bukan sedikit, Batu memiliki banyak koleksi coban. Mulai dari yang paling terkenal di telinga wisatawan sampai yang paling jarang bahkan tidak pernah terdengar di telinga karena memang jarang dikunjungi oleh wisatawan umum karena beberapa alasan.

            Kali ini akan membahas salah satu coban yang paling terkenal dari sejak lama yaitu Coban Rondo. Coban Rondo terletak sekitar 12 km dari Kota Batu di Kecamatan Kabupaten Malang tepatnya di desa Pandesari. Perjalanan dali Kota malang menuju air terjun ini dapat memakan waktu sekitar 45-90 menit tergantung anda naik pergi dengan sepeda motor atau mobil dan juga tergantung dengan kelancaran jalan menuju ke tempat wisata ini.

            Kenapa air terjun ini menjadi salah satu air terjun yang paling terkenal di telinga wisatawan? Mungkin karena di tempat ini sudah memiliki banyak fasilitas dan juga memiliki wisata yang lain selain air terjun tersebut seperti taman labirin, tempat outbond, penyewaan alat-alat stansportasi seperti sepeda goes dan lainnya yang mendukung jalan-jalan anda.

Coban Rondo sendiri juga menjadi salah satu tempat favorit keluarga untuk menghabiskan waktu bersantai dan berakhir pekan karena tempatnya yang termasuk aman dan gampang dituju. Tidak perlu repot-repot harus berjalan jauh-jauh seperti coban-coban yang lainnya. Dan juga fasilitas umumnya sudah sangat lengkap dan terjaga.

Beberapa fasilitas yang dimiliki Coban Rondo yaitu toilet umum, musolah, tempat duduk yang banyak, kios-kios makanan maupun oleh-oleh, dan tempat parkir yang terjaga dan juga luas. Jadi tidak perlu khawatir lupa membawa makanan atau khawatir tidak mendapatkan parker untuk kendaraan anda karena semua tersedia disana secara lengkap.

Ketinggian dari Coban Rondo sendiri yaitu lebih kurang sekitar 84 meter dan masuk dalam wilayah Kesatuan Pemangku Hutan (KPH) Perum perhutani Malang. Jika diperhatikan Coban Rondo memiliki volume air yang jatuh tidak stabil. Terkadang ia hanya memuntahkan air secara sedikit dan terkadang juga sangat banyak hingga air yang di jatuhkan berwarna coklat. Dari radius lebih kurang 10 meter dari air terjunnya kita sudah bisa merasakan cipratan air menyentuh kulit kita dan sangat dingin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TUGAS UAS KOMUNIKASI BISNIS

WAWANCARA BISNIS Wawancara dalam bisnis sangatlah penting yaitu berfungsi untuk mendapatkan informasi dari satu atau lebih pihak ...